UKM LUMUT
(LUKIS MUSIK DAN TARI)
Dasar Pemikiran
Sebagai salah satu proses penigkatan dan pelatihan sumber daya manusia khususnya di bidang seni diperlukan suatu wadah yang nantinya akan berfungsi sebagai sarana pengembangan kreativitas mahasiswa yang memang mempunyai keinginan dan bakat dalam seni khususnya lukis, musik tari (“LUMUT”). Pada tanggal 21 Juni 1995, UKM, “LUMUT” didirikan dan ditetapkan oleh Politeknik Negeri Jember sebagai wadah untuk menampung dan mengembangkan kreativitas mahasiswa Politeknik Negeri Jember dalam bidang seni khususnya lukis, musik dan tari.
Tujuan
1. Memperkenalkan serta meningkatkan budaya Indonesia pada umumnya dan Politeknik Negeri Jember pada khususnya.
2. Menjunjung tinggi nama baik almamater.
3. Mempererat tali persaudaraan.
4. Mengembangkan dan mengasah minat, bakat seni khususnya dalam bidang lukis, musik dan tari.
Program Kerja
1. Latihan rutin.
2. Depresi dan Jam Session
3. Melaksanakan program insidentil
4. Rekruitmen.
5. Reformasi pengurus.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar