Generasi muda adalah pelurus dan pewaris bangsa dan negara ini. Baik buruknya bangsa kedepan tergantung kepada bagaimana generasi mudanya, apakah generasi mudanya memiliki kepribadian yang kokoh, memiliki semangat nasionalisme dan karakter yang kuat untuk membangun bangsa dan negaranya (nation and character), apakah generasi mudanya memilki dan menguasai pengetahuan dan teknologi untuk bersaing dengan bangsa lain dalam tataran global dan tergantung pula kepada apakah generasi mudanya berfikir positif untuk berkreasi yang akan melahirkan karya - karya nyata yang monumental dan membawa pengaruh dan perubahan yang besar bagi kemajuan bangsa dan negaranya.
Perlunya kesepahaman bagi pemuda atau generasi muda dalam melaksanakan agenda-agenda pembangunan sangatlah penting. Sesuai karakter pemuda yang memiliki kekuatan (fisik), kecerdasan (fikir), dan ketinggian moral, serta kecepatan belajar atas berbagai peristiwa yang dapat mendukung akselerasi perubahan. Sehingga mahasiswa pun dalam aspek ini juga dapat dikatakan berada dalam lingkup Continous Quality Social Improvement di Indonesia. Sosial mahasiswa pun dapat diwujudkan kedalam social improvement.
Sebagai pemeran dalam social improvement, perguruan tinggi yang merupakan wadah bagi mahasiswa untuk belajar baik dalam bentuk soft skill maupun hard skill sesuai dengan Tri Dharma perguruan tinggi yaitu : Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat. Maka mahasiswa dituntut untuk mengaktualisasikan pendidikan yang telah di peroleh di bangku kuliah dengan cara mengadakan suatu kegiatan yang bisa di rasakan manfaatnya oleh semua kalangan baik kalangan mahasiswa itu sendiri, maupun masyarakat umum.
Dengan menyalurkan berbagai keterampilan kepada masyarakat, misalnya seperti memberikan pelatihan, penyuluhan, advokasi, program pendampingan masyarakat, serta bakti sosial, adanya peran social improvement tersebut, mahasiswa dapat berbuat banyak untuk kemajuan dan perbaikan bangsa sebagai instrumen perkembangan dan pemberdayaan kemasyarakatan. Peran social improvement ini juga sebagai upaya advokasi atau bantuan mahasiswa dalam membentuk suatu tatanan masyarakat yang mandiri demi terwujudnya masyarakat madani.
Berangkat dari “Tujuan pendidikan tinggi pada dasarnya hendak turut memelihara keseimbangan wacana kehidupan sistem kelembagaan masyarakat yang hakekatnya berarah ganda menuju kadar intelektual meningkat dan kedewasaan moral dimana diperlukan pendekatan khusus untuk penyelesaian permasalahannya. Penyelesaian tersebut memerlukan pendekatan kompromistis dengan “Urgensi misi pendidikan tinggi kedepan yang bertujuan memperbaiki tatanan moral masyarakat, pendidikan tinggi harus memandang tatanan moral sebagai bagian dari mata rantai usaha pendidikan bangsa yang pada hakekatnya merupakan proses regenerasi moral yang luhur.”
Maka Politeknik sebagai sistem pendidikan yang menyiapkan sumber daya manusia terampil dan profesional memiliki keunggulan dalam penguasaan teknologi terapan, keahlian praktis dalam bidang teknologi, kesehatan dan manajemen. Mahasiswa Politeknik yang menempuh pendidikan di Politeknik dapat menyalurkan keterampilan dan keahlian yang dimiliki untuk membangun sosial kemasyarakatan.
Oleh karena itu, sebagai mahasiswa selain untuk pemenuhan tanggung jawab sebagai upaya nyata demi meningkatkan kualitas hidup sumber daya manusia melalui pembangunan sosial, juga sebagai bentuk rasa kepedulian kami, maka sudah sepantasnya untuk turut berpartisipasi dalam pelaksanaan pembangunan. Salah satunya melalui strategi program pembangunan sosial, yaitu Social Improvement yang selanjutnya akan disebut dengan Socim.
Dalam periode ini, akan lebih difokuskan pada pemberdayaan masyarakat, hal ini disebabkan karena dianggap lebih efisien dan efektif dalam peningkatan taraf kesejahteraan pada masyarakat. Pemberdayaan yang dilakukan adalah dengan menginternalisasikan nilai-nilai kepada masyarakat dalam mengatasi permasalahan-permasalahan yang ada dalam lingkup kesejahteraan pada masyarakat, seperti permasalahan ekonomi, kesehatan dan pendidikan.
Dalam pelaksanaan Social Improvement tahun 2011 ini, kami memiliki 2 lokasi untuk pelaksanaan kegiatan ini. Lokasi pertama terletak di SDN Serut I Jember, kami akan memberikan bantuan budidaya ayam kepada siswa guna diberdayakan sebagai salah satu upaya pembentukan karakter dan pemberdayaan ekonomi Indonesia. Lokasi kedua, yaitu di Dusun Mencek, Desa Serut, Kecamatan Panti, Kabupaten Jember Jawa Timur. Di tempat ini, kami akan mengadakan pelatihan, penyuluhan, dan pengembangan masyarakat di bidang kesehatan, pendidikan, teknologi, sosial, ekonomi, dan lingkungan. Kegiatan dilaksanakan secara rutin.
Realisasi Program Kerja:
1. Pengenalan Desa Binaan secara umum kepada masyarakat sekitar.
- Secara Formal:
Pada Hari Jumat, 21 Oktober 2011 kami melaksanakan pembukaan program desa binaan
di Aula Soetrisno Wudjaya Politeknik Negeri Jember dengan mengundang perwakilan dari
SDN Serut I Jember dan Tokoh Masyarakat Dusun Mencek, Desa Serut, Kecamatan Panti
Jember guna memberikan pengenalan terkait Program Pemberdayaan Masyarakat Desa
Binaan.
Pada Hari Jumat, 21 Oktober 2011 kami melaksanakan pembukaan program desa binaan
di Aula Soetrisno Wudjaya Politeknik Negeri Jember dengan mengundang perwakilan dari
SDN Serut I Jember dan Tokoh Masyarakat Dusun Mencek, Desa Serut, Kecamatan Panti
Jember guna memberikan pengenalan terkait Program Pemberdayaan Masyarakat Desa
Binaan.
2. Pemberian Bantuan Budidaya Ayam dan Penyuluhan Perawatan Hewan Ternak.
Pada Hari Senin,17 Oktober 2011 UKMJ Peternakan Politeknik Negeri Jember mengadakan Penyuluhan Perawatan Hewan Ternak kepada siswa-siswi SDN Serut I Jember guna memberikan pendidikan agar para siswa dapat mengerti dan memahami cara merawat ayam yang baik dan benar.
- Pemberian Bantuan Budidaya Ayam :
Bantuan ini cukup unik dan menarik untuk diaplikasikan ke dalam masyarakat, dikarenakan ayam sangat dekat dengan kehidupan dusun. Disamping harganya murah, pemeliharaannya pun cukup praktis. Anak kelas 6 akan mendapatkan paket ayam kampung indukan siap bertelur dan mereka diharapkan dapat memeliharanya. Hal ini mengajari anak: bertanggung jawab, kasih sayang, dan menabung.
a. Beasiswa berupa paket ayam 40 ekor betina + 5 ekor jantan, beserta kandangnya.
b. Penerima hibah adalah SDN Serut I Jember
c. Anak-anak secara bergiliran wajib memelihara dan merawat ayam indukan tersebut untuk berkembang baik, dan pembina yang ditunjuk wajib merawat ayam jantan dan mengawasi perkembangan ayam-ayam hibah di SDN Serut I Jember.
d. Setiap hasil pemberdayaan ayam yang telah menetas, disalurkan ke dusun lain untuk dipelihara secara bergilir.
3. Peningkatan Industri Kreatif Ibu-ibu PKK
“PEMBUATAN ABON BERBAHAN BAKU BUNGA PISANG
(JANTUNG PISANG )”
4. Penyuluhan Lingkungan Sehat.
Pada Hari Minggu, 27 November 2011 UKM KSR Politeknik Negeri Jember melakukan penyuluhan kesehatan kepada anak-anak Dusun Mencek, Desa Serut, Kecamatan Panti Jember untuk memberikan penyadaran pentingnya hidup sehat sejak dini. Kegiatan ini dilakukan dengan mekanisme praktek mencuci tangan dengan bersih, pendidikan bagaimana menyikat gigi yang benar, dan ditambah permainan-permainan untuk mempererat solidaritas anak-anak.
Pada Hari Minggu, 27 November 2011 UKM KSR Politeknik Negeri Jember melakukan penyuluhan kesehatan kepada anak-anak Dusun Mencek, Desa Serut, Kecamatan Panti Jember untuk memberikan penyadaran pentingnya hidup sehat sejak dini. Kegiatan ini dilakukan dengan mekanisme praktek mencuci tangan dengan bersih, pendidikan bagaimana menyikat gigi yang benar, dan ditambah permainan-permainan untuk mempererat solidaritas anak-anak.
5. Senam pagi bersama.
Senam pagi bersama ini dilaksanakan pada hari Minggu, 27 November 2011 dengan dipandu satu Instruktur Senam yang kegiatannya diikuti oleh warga Dusun Mencek, Desa Serut yang terdiri dari Bapak-bapak, Ibu-ibu, Remaja, dan Anak-anak. Sebelum kegiatan senam pagi bersama, dilakukan pemanasan dengan agenda jalan sehat yang diikuti oleh peserta sejumlah 218 orang. Selanjutnya diadakan pembagian doorprize kepada peserta berdasarkan pengundian kupon yang telah dipilih.
6. Apresiasi Film Anak Bangsa.
Apresiasi Film ini dilaksanakan oleh UKM SKIM Politeknik Negeri Jember, dengan mengambil salah satu judul film "Sang Garuda"
Film ini sebagai pendidikan motivasi dan kritis kepada anak-anak agar dapat mengajak secara tidak langsung untuk mengetahui bagaimana realita yang ada di kehidupan bermasyarakat serta mendidik anak agar mempunyai keinginan kuat meraih cita-cita. Selanjutnya dilanjutkan sesi diskusi tanya jawab dengan pembagian hadiah agar mengetahui sejauh mana anak dapat menangkap pelajaran dari jalannya cerita.
EVALUASI PENGEMBANGAN DESA BINAAN
Susunan Panitia:
SEKRETARIS : Anur Yasin
Rully Ambarwati
Rully Ambarwati
Kevin Kurniawan
BENDAHARA : Agung Wicaksono
Yayan Nordiansyah
- DIVISI ACARA
KOORDINATOR ACARA : Luqmanul Hakim
ANGGOTA Dian Rizky
- SUBDIVISI SEMINAR
KOORDINATOR SEMINAR : Yasinta Avrilinda
ANGGOTA Muhammad Sudirman
Rendy Febrian
Sandi Sasmito
Jenry
- DIVISI KORLAP
KOORDINATOR KORLAP : Mohammad Hasani
ANGGOTA Yoyok Adi Pranata
Nugroho Adji
Lukmanul Hakim
- DIVISI LOGISTIK
KOORDINATOR LOGISTIK : Dodi Dermawan
ANGGOTA Fitri Salawati
Bagus W.P
Fatmah
Lely Istiqomah
- DIVISI KONSUMSI
KOORDINATOR KONSUMSI : Andi Haryadi
ANGGOTA Glorin Noviola
Ike Tri Hidayanti
Sukmawati Rianisari
Rizky Puspaning
- DIVISI HUMAS
KOORDINATOR HUMAS : Arief Eko
ANGGOTA Rosiful Aqli
Zaenur R
Syifaudin Nafi
- DIVISI PUBDOK
KOORDINATOR PUBDOK : Lysa Anta W.
ANGGOTA Robitha Frigit A.
Ghamariyah
Dian Retno
- DIVISI PERLENGKAPAN
KOORDINATOR PERLKPN. :
ANGGOTA Wahyu Dwi P.
Husman Jayadi
David Surya
Elba
Photograph by: Robitha Frigit A.
Dokumentasi Lebih Lengkap: http://www.facebook.com/media/set/?set=a.2089904099496.2095700.1602040547&type=1
Tidak ada komentar:
Posting Komentar